Kelompok Pencinta Alam – Arti Keagungan dan Keindahan Alam (KPA – ARKADIA)
Kelompok Pencinta Alam – Arti Keagungan dan Keindahan Alam (KPA – ARKADIA)
- Profil
Kelompok Pencinta Alam (KPA) Arkadia merupakan organisasi intra kampus, yaitu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang bergerak di bidang kepecintaalaman dan memiliki aturan dan norma tertulis yang berlaku resmi serta formal maupun yang tidak tertulis yang berupa konvensi yang tetap, yang diakui dan dihormati. - Sejarah
Kata Arkadia diambil dari dari nama sebuah gunung di Amerika yang juga berarti “Arti Keagungan dan Indahnya Alam”. Nama ini diusulkan oleh M. Imam “Anto Macan” Santoso (AR.004 – RTS). Didirikan pada tanggal 2 Oktober 1989 di kampus UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (IAIN Jakarta saat itu) yang dipelopori oleh beberapa aktivis kampus yang menggemari kegiatan alam bebas dan kepedulian terhadap kelestarian dan pelestarian lingkungan hidup. Dalam menjalankan roda organisasi, pada tanggal 17-18 Februari 1990 di Puncak Gunung Gede Pangrango dilantiklah Iwan “Bule” Buana FR (AR.013 – RTS) sebagai ketua umum untuk pertama kalinya.
Tag :