RIAK UIN Jakarta Gelar Penutupan Outdoor untuk Anggota Baru
RIAK UIN Jakarta Gelar Penutupan Outdoor untuk Anggota Baru

Pelataran Koperasi Mahasiswa, Berita Kemahasiswaan Online Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Komunitas Musik Mahasiswa (KMM) Ruang Inspirasi Atas Kegelisahan (RIAK) menyelenggarakan penutupan outdoor untuk calon anggota baru pada 13-15 Desember 2024. Kegiatan ini bertempat di Camping Ground Pasir Reungit Taman Nasional Gunung Halimun Salak dengan diikuti oleh 28 calon anggota baru.

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UIN Jakarta, Prof. Ali Munhanif, M.A., Ph.D dalam sambutannya berharap agar kegiatan ini dapat mencetak generasi anggota RIAK yang membawa perubahan positif, baik di internal komunitas maupun di masyarakat, "Semoga dampak adanya UKM RIAK semakin besar tidak hanya di UIN Jakarta tetapi juga di mata masyarakat," ujar Prof. Ali Munhanif saat memberikan sambutan di Pelataran Koperasi Mahasiswa (KOPMA).

Konsep kegiatan tersebut diselenggarakan dengan konsep formal dan internal dengan tema besar yang disusun oleh calon anggota. Pada puncak acara, calon anggota menampilkan garapan musik partitur yang telah dipelajari selama pendidikan musik progeni. Selain itu, juga ditampilkan karya-karya album musik yang telah dibuat oleh anggota-anggota RIAK sebelumnya. Semua penampilan musik ini dibawakan oleh calon anggota atau progeni RIAK.

Ketua KMM Riak, Daffa Aiman menjelaskan, penutupan outdoor dibuat karena pengurus ingin melihat kesiapan calon anggota ketika mereka mengalami banyak tekanan. Selain itu, pengurus kegiatan ini bertujuan untuk melihat cara penyelesaian masalah dari setiap calon anggota ketika mengalami tekanan, "Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa solidaritas, meningkatkan kualitas mental, dan meningkatkan kreativitas seni calon anggota, serta bertujuan untuk mencari potensi terpendam dari setiap calon anggota nantinya," ujar Daffa saat diwawancarai pada Senin (23/12/2024).

Daffa Aiman juga mengungkapkan harapannya agar pengurus RIAK dapat menyusun skema kepengurusan untuk periode selanjutnya berdasarkan pendidikan yang telah ditempuh oleh calon anggota, "Ya, harapan nya, pengurus mendapatkan skema kepengurusan pada periode selanjutnya berdasarkan dari pendidikan yang sudah ditempuh calon anggota. Pengurus juga bisa mendata potensi potensi terpendam calon anggota yang nanti nya akan difungsikan ketika mereka sudah masuk kedalam struktur kepengurusan riak," tambahnya.

Menjadi anggota KMM RIAK harus melewati beberapa rangkaian proses seleksi, diantaranya yaitu sesi wawancara awal, pendidikan indoor yang berisi pendalaman materi teori dasar musik, pendidikan organisasi, keriakan, event organizer, dan sound engineering, kemudian dilanjutkan dengan penutupan kelas indoor progeni.

Reporter: Mustika Pertiwi/Salsabila Azahra