Sejumlah UKM UIN Jakarta Turut Ramaikan UIN Jakarta Expose 2025
Sejumlah UKM UIN Jakarta Turut Ramaikan UIN Jakarta Expose 2025

Hall Student Center, Berita Kemahasiswaan Online UIN Jakarta melalui Pusat Informasi dan Humas (PIH) menggelar UIN Jakarta Expose 2025 pada Kamis (6/2/2025) di Hall Student Center UIN Jakarta.

Kegiatan bertajuk “Unlocking Opportunities: Be Part of UIN Syarif Hidayatullah Jakarta” itu dihadiri sekira lebih dari 1000 peserta yang datang dari Sekolah Menengah Atas (SMA)/sederajat dan pesantren yang berlokasi di Jabodetabek maupun daerah lainnya.

Acara yang dimeriahkan dengan penampilan sejumlah Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) UIN Jakarta itu dibuka Rektor UIN Jakarta, Prof. Asep Saepudin Jahar, M.A., Ph.D., dengan pemukulan gong didampingi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof. Ali Munhanif, M.A., Ph.D., Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerja Sama (AAKK) Dr. Hj. Sri Ilham Lubis, Lc., M.Pd., Kepala Pusat PIH (Kapus) PIH Zaenal Muttaqin, S.Th.I,.M.Ag. dan sejumlah pejabat UIN Jakarta lainnya.

Pada kesempatan tersebut, UKM yang berkesempatan tampil adalah UKM Kelompok Pencinta Alam-Arti Keagungan dan Keindahan Alam (KPA-Arkadia) dengan pengibaran bendera UKM dari gedung Student Center, Federasi Olahraga Mahasiswa (FORSA) dengan Seni Beladiri Silat, Himpunan Qari dan Qari’ah Mahasiswa (HIQMA) dengan Syarhil Quran, dan grup band Komunitas Musik Mahasiswa-Ruang Inspirasi Atas Kegelisahan (KMM-RIAK) yang semakin membuat suasana semakin meriah.

Zaenal menjelaskan UIN Jakarta Expose 2025 merupakan kegiatan strategis untuk mengenalkan jalur Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada jenjang S1, S2, dan S3.

“Mengingat PMB sudah mulai dibuka, maka saya pikir ini saat yang tepat untuk menggelar kegiatan ini agar informasi PMB UIN Jakarta dapat tersampaikan dengan baik kepada para siswa dan pihak sekolah,” ujar Zaenal di sela-sela acara.

Bukan hanya info PMB, lanjut Zaenal, dalam kegiatan ini juga para siswa juga dapat mencari informasi prodi-prodi fakultas yang mereka minati sekaligus informasi prosedur administrasi yang ada di UIN Jakarta.

“Untuk mewadahi itu, kita buka sejumlah booth agar siswa bisa bertanya langsung seputar UIN Jakarta kepada sumbernya langsung, misalnya informasi beasiswa bisa didapat di booth Biro AAKK dan Forum UKM UIN Jakarta,” tandas Zaenal.

Diketahui, dalam acara tersebut juga digelar panel diskusi dengan narasumber yang ahli di bidangnya, seperti dari Sekretaris Eksekutif Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Bekti Cahyo Hidayanto, S.Si., M.Kom., Koordinator Kelompok Kerja (Pokja) Sistem Seleksi Elektronik (SSE) PMB Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) 2025 Haris Setiaji, MTI., CISDE., CISDV.,CITA., MOS. dan Kepala Biro AAKK UIN Jakarta Dr. Hj. Sri Ilham Lubis, Lc., M.Pd.

Panel diskusi ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan dari para siswa di seluruh Indonesia terkait jalur PMB yang juga ditayangkan di saluran YouTube resmi UIN Jakarta untuk menjangkau lebih banyak lagi siswa atau pihak sekolah yang membutuhkan informasi seputar PMB UIN Jakarta.

Ketiga pemateri tersebut banyak membahas jalur PMB yang tersedia di berbagai Perguruan Tinggi Negeri (PTN), khususnya yang ada di PTKIN seperti UIN Jakarta. Salah satu jalur PMB bernama Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Mandiri yang diselenggarakan melalui tes menggunakan aplikasi ujian berbasis komputer yaitu SSE dengan jalur reguler turut dipaparkan Sri Ilham Lubis selaku Chairperson PMB UIN Jakarta 2025.

“Jangan sampai ketinggalan daftar PMB di UIN Jakarta,” tutur Sri mengakhiri paparannya.

Setelah sesi tanya-jawab pada panel diskusi berakhir, waktu istirahat banyak digunakan oleh para peserta dengan mengunjungi booth. Sejumlah 20 booth menghiasi pandangan mata, di antaranya booth fakultas S1, Biro AAKK, Sekolah Pascasarjana, Forum UKM, dan Ma’had Al Jamiah. Salah dua yang menarik, yaitu booth Biro AAKK yang menyediakan permainan berhadiah dan stand harapan 2025 yang dapat diisi bebas serta pemeriksaan kesehatan gratis oleh booth Fakultas Kedokteran. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Prof. Ali Munhanif, M.A., Ph.D., ikut menyambangi beberapa booth tersebut.

Waktu terus bergulir, maka acara bersambung ke sesi talkshow bersama alumni inspiratif, Musfiah Saidah dan Mahbubi. Keduanya sempat mengenyam pendidikan S1 di UIN Jakarta sampai akhirnya terjun ke media sosial dan menjadi terkenal di sana dengan segudang prestasinya. Selanjutnya, kuis berhadiah, teatrikal monolog oleh seorang Duta UIN Jakarta, dan penampilan beberapa UKM menjadi penutup acara UIN Jakarta Expose 2025.

Nurul, peserta dari Madrasah Aliyah Al-Ikhwaniyyah Tangsel kelas 12 yang hadir dari awal hingga akhir acara, mengungkapkan, ia senang sekali dapat berkunjung bersama teman-teman satu angkatannya ke acara tersebut. Terlebih lagi, mereka datang dengan keinginan sendiri karena semangat kuliah yang tinggi.

“Datang ke sini itu keinginan sendiri karena semangat banget untuk kuliah. Kami juga datang dengan didampingi oleh seorang guru. Acaranya seru,” jawabnya saat diwawancarai.

Lanjut Nurul, ia sudah menentukan pilihan program studi yang sesuai dengan kemauannya, seperti yang berhubungan dengan ekonomi. Ia mendaftar di UIN Jakarta karena akses transportasinya yang dekat dengan domisili serta sudah cocok dengan program studi yang dipilih olehnya.

“Harapannya semoga aku bisa lolos UIN Jakarta, amin!” pungkasnya.

Reporter: Laila Nurrahma/Syarifah Nur Kholidah.